BerauDuniaKaltimLingkunganSosial

Cegah Covid-19, PMI Berau Siapkan Sarana Cuci Tangan di Area Publik

Haloberau.com , TANJUNG REDEB – Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Kabupaten Berau, Kalimantan Timur terus menjalankan program melawan Covid-19. Mulai dari kegiatan penyemprotan cairan disinfektan dan membagikan brosur imbauan.

Kali ini, PMI Berau menyediakan sarana cuci tangan di area publik agar dapat digunakan dengan mudah oleh masyarakat.

Ketua PMI Berau, H Agus Tantomo melalui Koordinator Tanggap Darurat Bencana PMI, Yudi Rizal mengatakan, adanya sarana cuci tangan yang disediakan diharapkan agar masyarakat lebih mudah melakukan cuci tangan, sehingga dapat meningkatkan pola hidup bersih dan bisa mengurangi penyebaran wabah virus corona.

“Rencananya ada tiga sarana cuci tangan yang akan disiapkan di tiga titik area publik, tapi sementara ini kita pasang satu dulu yang di tepian teratai ini, jalan Pulau Derawan,” ujar Yudi Rizal, Jumat (17/4/2020).

Pemasangan sarana cuci tangan dirakit sendiri oleh tim relawan PMI Berau. Air cuci tangannya juga akan rutin diisi oleh tim relawan PMI dengan air bersih dari PDAM, bukan air langsung dari sungai.

Sarana cuci tangan yang disediakan juga dilengkapi dengan papan informasi cara mencuci tangan yang benar.

“Airnya yang digunakan bukan air langsung dari sungai dan pengisiannya akan dilakuakn oleh relawan PMI. Untuk penambahan fasilitas saranya masih menunggu instruksi dari pimpinan,” terangnya.

“Semoga sarana cuci tangan ini bermanfaat bagi masyarakat. Sarana ini kita gunakan dan rawat bersama,” pungkasnya.