AdvertorialBerauDuniaKaltim

Kisah Pilu Ramlah Bersama 9 Anaknya Viral, Dinsos Berau Segera Berikan Bantuan

Haloberau.com, TANJUNG REDEB – Dinas Sosial (Dinsos) Berau akan mencari solusi agar bisa membantu Ramlah dan 9 anaknya yang tinggal di rumah sederhana, Kampung Paribau, Kecamatan Gunung Tabur.

Hal tersebut dikatakan langsung Kepala Dinas Sosial, Totoh Hermanto, Senin (2/11). Dalam waktu dekat ini, ia akan turun melihat langsung kondisinya.

“Saya sudah mendengar kisah Ibu Ramlah dari pemberitaan di media dan akan turun melihat kondisinya dan memastikan apakah keluarga mereka sudah didata RT setempat atau belum,” ujarnya.

Lanjutnya, sebelum memberikan bantuan, mantan Kepala Dinas Kesehatan itu akan melakukan koordinasi bersama Kepala Bidang (Kabid) seperti apa peraturan untuk membatu ibu Ramlah.

“Nanti akan kita rembukan seperti apa kelanjutannya, karena kita juga tidak bisa langsung datang untuk membantu, dan yang jelas kita lihat dulu apakah RT setempat sudah mendata atau belum,” pungkasnya.